Minggu, 04 November 2018

Buah Matoa asal Papua. Julita,5-11-2018

Buah Matoa asal Papua yang Julita makan :


  • Buah Matoa besarnya sekitar 1 -2 ruas jari orang dewasa.
  • Buahnya berwarna hijau kekuningan jika sudah matang.
  •  Rasa buah Matoa seperti buah Lengkeng atau buah  Rambutan tapi tidak berair , ada bau durian nya.  
  • Kulit luar buah Matoa lebih tebal dari buah Lengkeng.  
  • Cara buka buah Matoa cukup  dengan dikupas pakai 2 jari jempol dan telunjuk atau seperti makan kacang rebus.
  • Buah ini jarang ditemui di Jakarta atau Swalayan . Julita baru makan buah Matoa  di hari Senin tanggal 5 November 2018.
  • Julita makan  buah Matoa yang berwarna hijau kekuningan, bukan warna merah. tapi rasanya cukup manis karena sudah matang. 
  • Buah yang terlalu matang rasanya tidak enak, agak bau dan lembek berair.

 Manfaat buah Matoa :

1.Kaya akan vitaman C & E
2.Kaya akan zat tanin dan antioksidan
3.Mampu mencegah kuman penyakit memasuki tubuh
4. Menurunkan tekanan darah tinggi

Info dari Wikipedia : Matoa adalah tanaman buah khas Papua, tergolong pohon besar dengan tinggi rata-rata 18 meter dengan diameter rata-rata maksimum 100 cm. Umumnya berbuah sekali dalam setahun. Berbunga pada bulan Juli sampai Oktober dan berbuah 3 atau 4 bulan kemudian.

Selamat Makan. Julita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Rontgen Dental . Julita, 17-9-2021

  Rontgen Dental    Gigi Julita banyak berlubang. Ada  1 gigi  berlubang cukup besar di rahang atas.  Sehingga  perlu di  R ontgen Dental , ...